Ekspedisi Mustokoweni II

|| || ,, || Leave a komentar
Salah satu kegiatan ekspesi yang pernah diadakan oleh MALIMPA adalah ekspedisi Mustokoweni II, kegiatan ini merupakan ekspedisi tim puteri kedua yang sebelumnya diadakan ekspedisi Mustokoweni I di Gunung Semeru. Kegiatan Ekpedisi Mustokoweni II dilaksanakan pada tanggal 12 – 30 Agustus 1995 dengan target lokasi Gunung Rinjani, Agung dan Semeru (RAS) pada saat MALIMPA di ketuai oleh Sapto Azis Sanjoyo (kendho). Persiapan kegiatan ini diawali dengan seleksi atlet dan training centre yang meliputi latihan fisik dan materi yang mendukung kegiatan ekspedisi ini nantinya.
Tim Ekspedisi Mustokoweni terdiri dari 3 orang puteri MALIMPA yaitu Nanik Yunianti (Nanik), Rushadi Yuli(Tuyul) dan Herni Windrawati (Herni). Setelah semua proses persiapan yang diperlukan terselesaikan akhirnya tim ekspedisi puteri Mustokoweni II yang terdiri dari 3 orang tim inti (Nanik, Tuyul dan Herni) dan 2 orang tim pendamping Irawan (Casper) dan Wonny Yoelvian, ST diberangkatkan pada hari Sabtu, tanggal 12 Agustus 1995. Setelah menempuh perjalanan 36 jam, tim sampai di UNRAM dan siap untuk menuju target I yaitu gunung Rinjani. Pendakian gunung Rinjani di mulai pada tanggal 14 Agustus dengan start di Sembalun, setelah menempuh perjalanan dan sempat ngecamp di Tengengean Plawangan akhirnya pada tanggal 16 Agustus tim mencapai puncak Rinjani. Perjalanan ke puncak dimulai pada pukul 3 dini hari dan sampai puncak sekitar pukul 3.15 menit.

Keesokan harinya pada tanggal 17 Agustus tim ekspedisi bersama pendaki yang lainya di gunung Rinjani mengadakan kegiatan upacara bendera untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 50 di tepi danau Anak. Pada tanggal 18 Agustus tim ekspedisi mulai turun lewat jalur Senaru dan ngecamp di pos I, sampai Senaru tanggal 19 Agustus 1995. Tanggal 20 Agustus Tim mulai meninggalkan NTT dan bergerak menuju Besakih untuk melakukan pendakian ke gunung Agung. Pendakian gunung Agung dimulai pada tanggal 21 Agustus 1995 dari Besakih dan sampai puncak tanggal 22 Agustus 1995 dan tim mulai turun lewat Besakih pada tanggal 23 Agustus 1995 dan langsung menuju ke Universitas Udayana Bali. Bali memang pulau yang sia-sia kalau kita Cuma lewat mamir, akhirnya tanggal 24 tim melakukan petualangan baru “jaya di rimba, gaya di kota”, kita berkeliling ke pulau Bali,
Hari yang sangat menjemukan bagi tim karena harus terkurung tanpa bisa menjelajah, karena harus terkurung dalam sangkar emas yaitu bus yang menuju ke Surabaya. Keesokan harinya tim mulai menuju ke Tumpang dan akhirnya beristirahat di Ranupane. Keesokan harinya perjalanan dilanjutkan menuju Kalimati sebelum menuju puncak dan mendirikan camp di Kalimati. Perjalanan menuju puncak gunung Semeru. Perjalanan menuju puncak Semeru dimulai pada pukul 00.30 dari Kalimati setelah tim dibangunkan oelh para pendaki lain yang ada di Kalimati. Setelah melewati perjalanan yang melelahkan melewati padang pasir yang membuat kami kehilangan banyak tenaga karena pasir yang kami injak tidak membuat perubahan berarti buat langkah tim, pukul 06.30. setelah puas menikmati dan merasakan hasil perjuangan yang melelahkan, pukul 10 timpun bergerak turun menuju Ranukumbolo dan beristirahat disana. Satu malam di Ranukumbolo akhirnya kami langsung menuju ke Surabaya untuk melanjutkan perjalanan kembali ke Solo tempat asal kami, dan berkumpul lagi dengan keluarga besar MALIMPA. Tanggal 30 Agustus kami sampai di Solo dan kembali berada di tengah-tengah keluarga besar MALIMPA untuk melaporkan hasil kegiatan kami.
/[ 0 komentar Untuk Artikel Ekspedisi Mustokoweni II]\

Posting Komentar

Silahkan Tulis Komentar Anda..Bebas Bertanggungjawab..